Jumat, 10 April 2015

MAKALAH FILSAFAT (FILSAFAT ISLAM)

BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang Masalah
Disamping fitrah untuk beragama yang ditanamkan Tuhan yang mahakuasa dalam jiwa manusia semenjak masih berada dalam rahim, manusia juga dibekali fitrah untuk berfikir yang merupakan sebuah potensi dahsyat dalam diri manusia, potensi ini bukan hanya membedakan manusia dengan makluk Tuhan yang lainnya, sebutlah tumbuhan, hewan, benda-benda mati, atau bahkan malaikat dan jin, lebih dari itu sekaligus mengantarkan manusia pada capaian-capaian kehidupan yang sangat mengagumkan secara spiritual maupun material tersirat secara jelas dalam firman Allah swt dalam surat Al-Baqarah ayat 30.
Dalam ayat ini Allah menjawab keraguan malaikat yang mengkhawatirkan akibat negatif dari penciptaan manusia sebagai penguasa (khalifah) di dunia, dengan ucapannya: "Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui", kata-kata ini mengisyaratkan adanya potensi yang besar dalam diri manusia yang bahkan tidak diketahui para malaikat, sampai kemudian Allah swt memerintahkan Adam a.s untuk membuktikannya. Bahwa potensi itu adalah rasionalitas yang berpadu dengan spiritualitas, rasionisasi yang menggerakkan spiritualitas ini, juga yang menggerakkan manusia untuk bertanya dan mencari sekian juta hal yang memenuhi kehidupannya, baik tentang alam, kehidupan, kematian, pencipta, masa depan dan sebagainya. Namun tidak berarti fitrah rasionalitas ini berjalan tanpa problem, dimana pada perjalanannya kita bisa melihat kasus-kasus historis yang menghadapkan kepada kita betapa kegagalan rasionalitas itu pula yang menjerumuskan manusia kedalam liang-liang penghancuran dirinya sendiri, kita bisa ambil contoh dari pengandaian sebagian manusia bahwa kemampuan akal manusia dapat mengurai dan memecahkan segala sesuatu telah melahirkan kaum atheis yang mengingkari keberadaan Tuhan.
Dalam sejarah filsafat Islam telah mengalami masa kejayaan yang sangat gemilang. Ilmu pengetahuan berkembang dengan pesatnya yang diawali dengan pengkajian ilmu filsafat. Hal inilah yang membuat dunia tercengang dengan keberhasilan umat Islam pada waktu itu yang banyak menginspirasi dan memengaruhi banyak ilmuwan dan tokoh di dunia, yang disebabkan karya-karya para filosof muslim yang sangat begitu berharga.
Berdasarkan pemaparan diatas, maka penulis akan membahasnya dalam makalah yang berjudul “Mengenal Filosof Muslim (Tokoh-Tokoh dan Pemikirannya)”.
1.2  Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis merumuskannya sebagai berikut:
1)      Apa yang dimaksud dengan filsafat Islam?
2)      Bagaimana sejarah munculnya filsafat Islam?
3)      Siapa saja tokoh-tokoh yang terdapat dalam filsafat Islam?
4)      Apa saja hasil dari pemikiran para filosof muslim tersebut?
1.3. Tujuan Penulisan
Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah:
1)      Mengetahui pengertian filsafat Islam.
2)      Mengetahui sejarah munculnya filsafat Islam.
3)      Mengetahui tokoh-tokoh yang terdapat dalam filsafat Islam.

4)      Mengetahui hasil dari pemikiran para filosof muslim.

KLIK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar